Nanggroe: Journal Of Scholarly Service
Vol 3, No 4 (2024): Juli

Edukasi dan Optimalisasi Sistem Informasi Aplikasi Pencatatan Informasi Keuangan

W, Wardokhi (Unknown)
Fitri, Euis Nessia (Unknown)
Z, Zena (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2024

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia, namun mereka sering menghadapi tantangan dalam pengelolaan keuangan. Pengabdian ini bertujuan untuk mengedukasi dan mengoptimalkan penggunaan aplikasi pencatatan informasi keuangan pada UMKM di Tangerang Selatan, dengan fokus pada penerapan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro, Kecil, dan Menengah (SAK EMKM). Kegiatan pengabdian ini dilakukan pada PT Cipta Arka Niaga melalui metode presentasi dan edukasi penggunaan aplikasi SI APIK. Hasil menunjukkan bahwa penggunaan aplikasi SI APIK dapat mempermudah UMKM dalam mencatat transaksi keuangan dan menyusun laporan keuangan sesuai standar yang berlaku. Namun, tantangan berupa kurangnya pemahaman dan konsistensi dalam penerapan aplikasi masih dihadapi oleh pelaku usaha. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah pentingnya konsistensi dalam penggunaan aplikasi dan perlunya sosialisasi lebih lanjut mengenai pengoperasian aplikasi SI APIK. Pengabdian ini diharapkan dapat membantu UMKM dalam meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan mereka serta memudahkan akses terhadap pendanaan eksternal.

Copyrights © 2024