Banyak bisnis saat ini beralih ke pemasaran berbasis media sosial karena jumlah pengguna media sosial yang terus meningkat. hal Ini, dilakukan untuk mencapai salah satu tujuan utama pemasaran, yaitu untuk mencapai pangsa pasar yang lebih besar, serta untuk mendapatkan saran dan masukan yang membantu perusahaan berkembang, dan hal tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan sosial media . Generasi Z—juga disebut Gen Z—adalah kelompok yang dikenal sebagai digital native dan secara aktif dan sangat cepat beradaptasi dengan teknologi terbaru, termasuk media sosial, hal itu dapat dilihat bahwa 48% Gen z lebih sering mengakses sosial media dibandingkan dengan gen lainnya . tentunya hal ini menimbulkan kesempatan bagi kehadiran sosial media dalam mengoptimalkan penggunaanya sebagai salah satu media pemasaran, sehingga tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana menggunakan sosial media untuk mengefektifkan cara pemasaran di masyarakat, terutama pada gen z. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan Teknik studi pustaka dengan kata kunci pemasaran dengan menggunakan media sosial. Dapat dilihat dari penelitian ini bahwa media sosial memiliki dampak yang besar bagi dunia pemasaran.
Copyrights © 2024