Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
Vol. 7 No. 3 (2024): Vol. 7 No. 3 (2024): Volume 7 No 3 Tahun 2024 (Special Issue)

PENGGUNAAN EJAAN YANG DISEMPURNAKAN PADA MAKALAH

Rosita, Vivi (Unknown)
Repelita , Trydais (Unknown)
Erlinah, Erlinah (Unknown)
Rahail , Michael (Unknown)
Hendri , Zulnov (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jul 2024

Abstract

Bahasa Indonesia menjadi mata kuliah wajib di seluruh universitas, termasuk UBP Karawang. Di UBP Karawang, mata kuliah bahasa Indonesia hadir di semua fakultas yang ada. Namun demikian, keberadaannya belum mampu memberikan hasil yang signifikan dalam produksi menulis. Hal tersebut dapat dilihat dalam makalah yang disusun oleh mahasiswa guna memenuhi tugas mata kuliah. Dalam makalah tersebut masih banyak ditemukan kesalahan dalam bidang penggunaan EYD (Ejaan Yang Disempurnakan). Untuk itu, masalah yang hendak dilihat dalam penelitian ini adalah bagaimana bentuk-bentuk kesalahan yang ditemukan dalam makalah mahasiswa. Metode dalam penelitian ini adalah menggabungkan antara kuantitatif dan kualitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah makalah yang disusun oleh mahasiswa yang disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Bahasa Indonesia. Hasil yang didapatkan dalam penelitian ini adalah 1) bentuk-bentuk kesalahan yang ditemukan adalah penggunaan huruf kapital, penggunaan huruf miring, penulisan imbuhan, penggunaan tanda titik, penggunaan tanda koma, dan penggunaan tanda titik dua. Sementara itu, untuk penggunaan tanda hubung tidak ditemukan kesalahan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice ...