Journal of Islamic Finance and Accounting Research
Vol. 3 No. 2 AGUSTUS (2024): JAFAR 2024

ANALISIS PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN MENGGUNAKAN SAK EMKM (STUDI KASUS PADA UMKM TOKO YOUTHLAND SNEAKER'S )

Arafuri, Yessin (Unknown)
Arini (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis penyusunan laporan keuangan pada Toko Youthland Sneaker’s menggunakan SAK EMKM. Perusahaan ini belum pernah menyusun laporan keuangan sesuai dengan SAK yang berlaku di indonesia. Perusahaan ini merupakan perusahaan dagang. Pelaku usaha akan lebih mudah menyusun laporan keuangannya sesuai dengan SAK EMKM jika mengikuti pedoman yang diberikan oleh SAK EMKM. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif untuk mengumpulkan data primer melalui wawancara dan observasi terhadap pemilik entitas dan data sekunder melalui telaah dokumen. Selain itu, SAK dan tinjauan literatur terkait akan dilakukan. Penulis memberikan gambaran sebenarnya tentang fakta keuangan saat ini sambil melakukan analisis data. Untuk membuat hasil penelitian lebih akurat, penulis juga menggunakan pedoman wawancara. Dalam penelitian ini, penulis menyusun laporan keuangan dengan menggunakan tools microsoft access yang sudah penulis rancang sesuai dengan kebutuhan entitas sehingga penyusunan laporan keuangan sesuai dengan SAK EMKM dapat dilakukan secara cepat dan otomatis menghindari salah saji laporan keuangan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jafar

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal of Islamic Finance and Accounting Research (JAFAR) professionally managed and published by UIR PRESS in helping academics, researchers, and practitioners to disseminate their research results. UIR PRESS is a consortium in the field of social and applied sciences that plays an active role in ...