Pemberdayaan ekonomi keluarga melalui usaha budidayajamur tiram adalah salah satu metode untuk memecahkan masalahekonomi keluarga pedesaan program pembudidayaan jamur tiram yang diselenggarakan oleh pemerintah. Program tersebut diadakan bertujuan untuk meningkatkan dan mensejahterakan ekonomi keluarga. Melalui program pelatihan pembudidayaan jamur tiram dari pihak pemerintah daerah melalui Balai Penyuluhan Pertanian dan Perikanan. Hal ini belum maksimal sebab itu harus dilakukan upaya-upaya yang lebih praktis dan efisien salah satunya model pemberdyaan masyarakan yang dilakukan oleh perguruan tinggi. Jamur tiram merupakan salah satu produk komersial dan dapat dikembangkan dengan teknik yang sederhana. Bahan baku yang dibutuhkan tergolong bahan yang murah dan mudah diperoleh seperti serbuk gergaji, dedak dan kapur, sementara proses budidaya sendiri tidak membutuhkan berbagai pestisida atau bahan kimia lainnya.
Copyrights © 2024