YUME : Journal of Management
Vol 7, No 2 (2024)

Financial Constraint, Investasi Aktiva Tetap, dan Modal Kerja Perusahaan Manufaktur di Indonesia Periode 2009-2013

Setiawan, Rahmat (Unknown)
Hidayatullah, Irwan (Unknown)
Ummah, Lailatussafiil (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 May 2024

Abstract

Pertumbuhan iklim investasi di Indonesia menyebabkan perusahaan semakin yakin dalam mengambil berbagai peluang investasi dalam rangka meningkatkan nilai perusahaan. Sehubungan dengan kondisi keuangan dalam rangka berinvestasi, perusahaan dapat mengalami keterbatasan pendanaan eksternal (financial constraint) untuk membiayai investasinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah secara umum perusahaan manufaktur di Indonesia mengalami financial constraint serta apakah modal kerja mampu mengurangi dampak dari financial constraint tersebut, yakni dengan melihat pengaruh cash flow terhadap investasi aktiva tetap yang dimoderasi oleh modal kerja perusahaan. Penulis menggunakan 117 sampel perusahaan manufaktur yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia selama tahun 2009-2013, dengan ukuran sampel sebanyak 482 observasi. Hasil regresi berganda menunjukkan bahwa cash flow berpengaruh signifikan positif terhadap investasi aktiva tetap perusahaan, sedangkan modal kerja memoderasi secara signifikan negatif pengaruh positif cash flow terhadap investasi aktiva tetap perusahaan. Hal ini berarti bahwa secara umum perusahaan manufaktur di Indonesia mengalami financial constraint karena besar kecilnya nilai investasi aktiva tetapnya bergantung pada tinggi rendahnya cash flow, serta modal kerja mampu mengurangi dampak dari financial constraint terhadap keputusan investasi perusahaan karena modal kerja yang semakin tinggi akan mengurangi sensitivitas aktiva tetap terhadap cash flow. Kata Kunci: financial constraint, fixed assets investment, cash flow, working capital.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

yume

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Health Professions Social Sciences

Description

YUME : Journal of Management menerbitkan naskah artikel 3 kali dalam setahun (April, Agustus dan Desember), berisikan artikel dalam bidang Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Operasional, Manajemen Sratejik, Perilaku Organisasi, Corporate Governance, ...