Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi predikat kompleks bahasa Pakpak (BP) dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Data penelitianini adalah kalimat BP. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara kepada lima orang informan penutur BP yang berdomisili di desa. Observasi dilakukan dengan merekam dan mencatat data kalimat BP. Wawancara dilakukan melalui telepon atau chating menggunakan media sosial. Data predikat kompleks yang diperoleh kemudian dianalsis dengan metode agih. Selanjutnya, analisis disajikan dalam diagram pohon menggunakan teoriX-Bar. Hasil penelitian diperoleh menunjukkan bahwa predikat kompleks BP terbagi menjadi tiga tipe, yaitu Tipe I [VIntransitif + VIntransitif], TipeII [VIntransitif + VTransitif], dan Tipe III[VTransitif + VTransitif]. Predikat kompleks BP terbentuk dari dua atau lebih verba melekat secaraberdampingan dan berfungsi sebagai satu predikat tunggal.
Copyrights © 2024