Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB)
Vol. 2 No. 1 (2024): September

PERANAN AUDIT DALAM MENGOPTIMALKAN PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP LAPORAN ARUS KAS DAN SETARA KAS

Moh Afrizal Miradji (Unknown)
Rizaldi Maulana (Unknown)
Nasichatul Ummah (Unknown)
Syahrul Agung Kurniawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Aug 2024

Abstract

Kas dan setara kas merupakan elemen penting dalam laporan keuangan suatu entitas, mencerminkan likuiditas yang tinggi dan kemampuan untuk memenuhi kewajiban jangka pendek. Artikel ini membahas definisi, komponen, dan pentingnya kas dan setara kas dalam konteks akuntansi dan manajemen keuangan. Kas mencakup uang tunai dan saldo rekening bank, sedangkan kas mencakup investasi jangka pendek yang sangat likuid dan dapat dengan mudah dikonversi menjadi jumlah kas yang diketahui, dengan risiko perubahan nilai yang tidak signifikan. Analisis ini juga mencakup metode pengelolaan kas yang efektif, peran setara kas dalam strategi investasi jangka pendek, serta pelaporan kas dan setara kas terhadap transparansi dan akurasi laporan keuangan. Kajian ini menggarisbawahi pentingnya pemantauan dan pengelolaan kas yang ketat untuk menjamin stabilitas keuangan dan kelangsungan operasional entitas bisnis.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jemb

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) adalah Jurnal manajemen dan bisnis menyediakan forum bagi Mahasiswa dan Dosen untuk mengeksplorasi masalah dan merefleksikan penelitian kuantitatif. Memuat artikel dibidang ekonomi khususnya ilmu manajemen, yang meliputi manajemen keuangan, manajemen ...