Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelayanan dan citra merek terhadap kepuasan konsumen dan dampaknya terhadap loyalitas konsumen. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari 100 responden dan data sekunder diperoleh dari dealer Yamaha Lautan Teduh Kedaton. Teknik analisis yang dilakukan yaitu dengan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, regresi linier berganda, dan hipotesis. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa pelayanan, citra merek, kepuasan konsumen secara simultan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen. Pelayanan dan citra merek berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan konsumen. Pelayanan secara parsial berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan konsumen. Citra merek secara parsial berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan konsumen. Pelayanan secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen. Citra merek secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen. Kepuasan konsumen secara parsial secara parsial berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen
Copyrights © 2024