Kinerja keuangan merupakan sebuah prestasi atau hasil yang digapai manajemen dalam melaksanakan fungsi dan tugasnya untuk mengelola aset yang dimiliki perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh dari struktur modal, ukuran perusahaan, gender dewan komisaris, dan gender direksi terhadap kinerja keuangan perusahaan. Penentuan sampel memakai teknik purposive sampling. Sampel penelitian ini berjumlah 18 perusahaan industri makanan olahan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2023. Metode analisis penelitian ini memakai analisis regresi dengan variabel dummy. Hasil mengungkapkan struktur modal berkontribusi terhadap kinerja keuangan, ukuran perusahaan berkontribusi terhadap kinerja keuangan, gender dewan komisaris tidak berkontribusi terhadap kinerja keuangan, dan gender direksi berkontribusi terhadap kinerja keuangan perusahaan.
Copyrights © 2024