Best Journal (Biology Education, Sains and Technology)
Vol 7, No 1 (2024): Juni 2024

Penerapan Pembelajaran Berdiferensiasi dengan Model Problem Based Learning untuk Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar pada Materi Keanekaragaman Hayati

Ummah, Fadilla (Unknown)
Dewi, Asih Fitriana (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2024

Abstract

Berdasarkan hasil observasi pra survey yang telah dilaksanakan menunjukkan bahwa pada mata pelajaran biologi pembelajaran yang dilakukan adalah konvensional, dimana sumber belajar yang digunakan hanya buku LKS, yang menyebabkan rendahnya hasil belajar dan keaktifan siswa. Pada penelitian ini memiliki tujuan untuk melihat pengaruh pembelajaran berdiferensiasi dengan model Problem based learning terhadap peningkatan hasil belajar dan keaktifan siswa pada materi keanekaragaman hayati. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Pada penelitian ini melibatkan pembelajaran berdiferensiasi konten yang disesuaikan dengan sintak Problem based learning . Data hasil yang diperleh menggunakan metode analisis kuantitatif. Indikator keberhasilan pada penelitian ini sebesar 75%. Hasil penelitian ini terjadi kenaikan hasil belajar sebesar 73% pada siklus I. Pada siklus II, persentase ketuntasan mencapai 93% dan dengan diperoleh peningkatan dari siklus I dan siklus II sebesar 67%. Data hasil yang diperoleh pada keaktifan siswa mengalami peningkatan dari 27,5% pada siklus I, meningkat menjadi 95% pada siklus II, dengan persentase peningkatan 67,5%. Maka dari itu, dapat disimpulkan bahwa dengan diterapkanya pembelajaran berdiferensiasi dengan model Problem based learning dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar peserta didik dalam mata pelajaran biologi sub materi keanekaragaman hayati di kelas X MA Ahsanul ‘Ibad Purbolinggo

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

best

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Immunology & microbiology Public Health

Description

Jurnal BEST (Journal of Biology Education, Science & Technology) memuat tentang artikel hasil penelitian dan Kajian Konseptual Bidang Pendidikan, Sains Biologi, Pendidikan Biologi, dan Teknologi Pendidikan ataupun Teknologi Sains di bidang Biologi. Terbit 2 kali setahun pada bulan Januari s/d Juni ...