Kasus pencurian motor di Indonesia mencapai 27 ribu pada 2018. Keamanan motor konvensional mudah dibobol dengan kunci letter T. Keyless system dikembangkan untuk mengatasi masalah ini dikombinasikan dengan Algoritma Cipher Transposition. Berdasarkan hasil pengujian, menunjukkan bahwa faktor jarak dan jenis medium penghalang memiliki pengaruh signifikan terhadap keberhasilan penerimaan data pada sistem keyless. Pengujian konektivitas antara remot keyless dan modul elektronik kontak keyless menunjukan tingkat keberhasilan penerimaan data paling optimal tercapai pada jarak 1 meter dengan tingkat keberhasilan 100% dari 10 kali percobaan. Namun, tingkat keberhasilan penerimaan data menurun signifikan pada jarak lebih dari 4 meter dan sepenuhnya gagal pada jarak 8 meter atau lebih. Dari pengujian pengaruh medium penghalang menunjukkan bahwa modul elektronik kontak keyless dengan menggunakan medium plastik lebih efisien mengirimkan data dengan tingkat keberhasilan 100% pada jarak 1 meter dari 10 kali percobaan dibanding menggunakan medium kaleng dengan tingkat keberhasilannya hanya 70% pada jarak 1 meter dari 10 kali percobaan.
Copyrights © 2024