ISTINBATH
Vol 15 No 2 (2015): Istinbath

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN PENGGUNAAN SARANA BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DI MA PARADIGMA PALEMBANG

Aquami Aquami (Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2016

Abstract

Motivasi adalah usaha yang disadari oleh pihak guru untuk menimbulkan motif-motif pada diri murid yang menunjang kegiatan kearah tujuan–tujuan belajar". Motivasi sebagai suatu proses mengantarkan siswa kepada pengalaman-pengalaman yang memungkinkan mereka dapat belajar. Motivasi belajar memegang peranan penting dalam memberi gairah, semangat dan rasa senang dalam belajar sehingga yang mempunyai motivasi tinggi mempunyai energi yang banyak untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel motivasi belajar siswa (X1) secara siknifikan berpengaruh terhadap hasil belajar siswa (Y), Ini diketahui bahwa t hitung > t tabel (5,806 > 2,007) dan signifikansi 0,000 <  0,005 maka Ho ditolak dengan kata lain terdapat pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa. Penggunaan sarana belajar (X2) secara siknifikan juga berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Ini dibuktikan oleh nilai t hitung > t tabel (7,771 > 2,007) dan signifikansi 0,000 < 0,005, ini berarti bahwa terdapat pengaruh penggunaan sarana belajar terhadap hasil belajar siswa. Dengan demikian dapat disimpulkan kedua variabel (motivasi belajar dan penggunaan sarana belajar) secara siknifikan berpengaruh terhadap hasil belajar siswa Madrasah Aliyah Paradigma Palembang.Hal ini dibuktikan bahwa nilai t hitung > t tabel (86,661 > 3,175 dan signifikansi 0,000 < 0,0005, dengan kata lain bahwa motivasi belajar dan penggunaan sarana belajar secara bersama-sama memiliki pengaruh terhadap hasil belajar.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

istinbath

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal Istinbath (p-ISSN: 1412-5730) merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Koordinasi Perguruan Tinggi Agama Islam Swasta (Kopertais) Wilayah VII Palembang. Jurnal Istinbath fokus pada kajian Ke-Islam-an dan Informasi. Jurnal Istinbath menerbitkan artikel-artikel dari hasil penelitian maupun ...