Latar belakang: Dalam era digital saat ini, pemanfaatan teknologi informasi dalam proses pembelajaran menjadi semakin penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Tujuan: Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengimplementasikan pelatihan Scratch Coding sebagai media pembelajaran bagi guru-guru di Kota Malang. Pelatihan ini dilaksanakan di SMK PGRI 3 Malang dan diikuti oleh guru- guru dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari TK hingga SMA/SMK. Metode: Metode yang digunakan adalah project-based learning, dimana peserta dapat langsung menerapkan materi yang diajarkan dengan membuat proyek kecil menggunakan platform Scratch. Hasil: Hasil dari pelatihan menunjukkan antusiasme tinggi dari peserta, yang berhasil menyelesaikan proyek dalam waktu yang ditentukan dan menunjukkan keinginan untuk mengikuti pelatihan lanjutan. Kesimpulan: Dengan meningkatnya kemampuan guru dalam mengembangkan media pembelajaran berbasis multimedia, diharapkan dapat menciptakan suasana belajar yang lebih menarik dan inovatif, sehingga dapat meningkatkan minat dan prestasi belajar siswa.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024