Journal Information & Computer (JICOM)
Vol. 2 No. 2 (2024): Journal Information & Computer

Desain dan Implementasi Teknologi Augmented Reality sebagai Media Edukasi Pengenalan Tata Surya untuk Anak (Studi Kasus: SD Muhammadiah 3)

Safitri, Galuh Oka (Unknown)
Larasati, Hananing Sumaningdiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2024

Abstract

Augmented Reality (AR) merupakan teknologi yang menggabungkan benda maya 2 dimensi ataupun 3 dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata 3 dimensi lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut dalam waktu nyata. AR mampu membentuk gambar lebih menarik secara visual. Setelah melakukan observasi, wawancara serta membagikan kuisioner didapatkan hasil yaitu media pembelajaran menggunakan buku kurang efektif dan cenderung membuat siswa sulit memahami materi khusunya untuk materi yang kompleks. Pembelajaran menggunakan media buku juga membuat siswa menjadi pasif serta kurang interaktif dalam proses belajar mengajar, untuk itu dibutuhkan media pendukung lainnya guna menunjang kegiatan belajar mengajar. Dengan memanfaatkan teknologi Augmented reality diharapkan dapat membantu penyampaian materi khususnya untuk materi yang kompleks seperti tata surya, agar siswa dapat menerima materi yang disampaikan dengan baik serta membuat proses belajar mengajar lebih interaktif. Penelitian Ini bertujuan untuk membangun aplikasi berbasis mobile android dengan menggunakkan teknologi Augmented Reality. Implementasi teknologi Augmented Reality sebagai media edukasi pengenalan tata surya ini membutuhkan kamera sebagai sebagai sumber masukan, kemudian aplikasi akan melacak dan mendeteksi marker setelah itu objek akan ditampilkan secara 3 dimensi dan terlihat seolah-olah objek tersebut nyata. Aplikasi ini dapat membantu para guru dalam menyampaikan materi kepada para siswa. Selain itu aplikasi ini juga dapat membantu siswa untuk melihat gambaran 3 dimensi dari sistem tata surya secara lebih nyata.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jisc

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Other

Description

Journal Information & Computer (JICOM) merupakan media publikasi ilmiah yang berfokus pada pengembangan Teknologi dan Ilmu Komputer. Jurnal ini menerima artikel hasil penelitian, kajian, maupun pengembangan teknologi yang relevan dengan bidang ilmu komputer terkini. Ruang lingkup topik publikasi ...