Penelitian kali ini menjelaskan tentang proses carburizing pada baja. Perumusan masalah tentang carburizing dengan variasi waktu tahan 15 menit, 30 menit, 45 menit, 60 menit terhadap kekerasan dan struktur mikro pada baja karbon ST60. Proses pack carburizing banyak digunakan untuk meningkatkan kekerasan permukaan pada baja. Pada penelitian ini ukuran butir karbon yang digunakan adalah mesh 140 (105 µm) dengan temperatur 900°C. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada variasi waktu tahan 15 menit nilai kekerasan rata-rata 56,7 HRA. Pada waktu tahan 30 menit rata-rata nilai kekerasannya adalah 57,1 HRA. Lalu pada waktu tahan 45 menit rata-rata nilai kekerasannya adalah 57,4 HRA dan pada waktu tahan 60 menit adalah 57,5. Untuk raw material memiliki rata-rata nilai kekerasan 66,7 HRB. Jadi raw material setelah di carburizing mengalami peningkatan kekerasan sebesar 167-173%. Dengan demikian waktu tahan pada proses pack carburizing mempengaruhi kekerasan material
Copyrights © 2023