Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kimia
Vol 1, No 4 (2016): Oktober 2016

Pembuatan Media Mind Mapping Menggunakan Mindjet Mindmanager pada Materi Konsep Mol di SMA Negeri 5 Banda Aceh

Fatria Alfajar (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Syiah Kuala)
M. Hasan (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Syiah Kuala)
Muhammad Nazar (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Syiah Kuala)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2016

Abstract

AbstrakTelah dilakukan penelitian yang berjudul Pembuatan Media Mind Mapping Menggunakan Mindjet Mindmanager pada Materi Konsep Mol di SMA Negeri 5 Banda Aceh. Penelitian ini bertujuan untuk membuat media mind mapping menggunakan software mindjet mindmanager pada materi konsep mol di SMA Negeri 5 Banda Aceh. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan metode kualitatif. Modul yang telah divalidasi diberikan kepada siswa sebagai panduan dalam membuat media mind mapping. Persentase yang didapat setelah dilakukan validasi oleh dua validator ahli sebesar 79,95% dengan kategori sangat layak. hasil media yang telah dibuat oleh siswa dinilai dengan hasil yang didapatkan untuk kategori sangat terampil sebesar 20%; terampil sebesar 60%; cukup terampil sebesar 20%, dan tidak terampil sebesar 0%. Lembar tanggapan guru dan tanggapan siswa digunakan sebagai data pendukung dalam penelitian ini. Pengolahan data secara kualitatif dalam bentuk persentase. Persentase guru yang memberikan tanggapan positif sebesar 100%. Persentase siswa yang memberikan tanggapan positif sebesar 94,56% sedangkan yang memberikan tanggapan negatif sebesar 5,44%. Tanggapan negatif siswa dikarenakan siswa belum pernah menggunakan media mind mapping menggunakan software mindjet mindmanager. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa siswa telah mampu membuat media mind mapping menggunakan software mindjet mindmanager.Kata kunci : Mind Mapping, Mindjet Mindmanager, Konsep Mol.AbstractThe study on Mind Mapping Production Using Mindjet MindManager Concept Mole in SMAN 5 Banda Aceh has been conducted. This research aims to muestigate students ability in create A mind of mapping using Mindjet MindManager software on the concept of mole in SMAN 5 Banda Aceh. In order to guide student in create mind mapping using the software, module was prounded. The validation score was found to be 79.95% which is in the decent category. The media made by students was assessed using special instrument and the results obtained for the highly skilled category by 20%; skilled by 60%; enough skilled 20 %, and unskilled at 0%. Sheets responses of teacher and student are used as supportive data in this study. Processing of qualitative data in the form of a percentage. The percentage of teachers who responded positively by 100%. The percentage of students who responded positively by 94.56% while giving negative feedback at 5.44%. The negative responses of students because the students never used mind mapping media use Mindjet MindManager software. Based on the research results, it can be concluded that the students have been able to make media mind mapping using Mindjet MindManager software.Keywords: Mind Mapping, Mindjet Mindmanager, Concept Mole.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

pendidikan-kimia

Publisher

Subject

Chemistry Other

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Kimia (JIMPK) merupakan media publikasi artikel hasil karya tugas akhir/skirpsi mahasiswa Pendidikan Kimia strata satu (S1) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) USK guna untuk memenuhi kewajiban setiap mahasiswa sebagai salah satu syarat sidang dan yudisium ...