Keterbatasan sumber daya alam mendorong manusia untuk menggunakan bahan bakar gas. Namun, bahan bakar gas ini memiliki efek negatif, yaitu seringnya terjadi kebakaran yang disebabkan oleh ledakan gas. Kebakaran akibat ledakan gas LPG sering terjadi di rumah warga dan sering kali tidak dapat diantisipasi dengan baik. Oleh karena itu, diperlukan sebuah alat yang dapat mendeteksi kebocoran gas sehingga ledakan yang disebabkan oleh kebocoran tersebut dapat segera diantisipasi, mencegah kebakaran agar tidak meluas. Alat pendeteksi kebocoran gas yang akan dibuat mampu mendeteksi kebocoran dan memberikan informasi jika terjadi kebocoran gas. Alat ini menggunakan sensor MQ-2, modul WiFi ESP8266, LCD, buzzer, kipas, dan sensor api sebagai notifikasi. Alat ini dapat mendeteksi kebocoran gas dan memberikan informasi kepada pemilik, sehingga kebakaran dapat diantisipasi sedini mungkin. Informasi yang dihasilkan oleh alat ini berupa bunyi alarm dan pesan yang dikirimkan melalui Telegram kepada pemilik saat kebocoran gas terdeteksi, sehingga kebakaran akibat ledakan gas dapat ditangani dengan cepat dan efektif.
Copyrights © 2022