To Maega: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 7, No 2 (2024): Juni 2024

Pendampingan Pemanfaatan Smartphone Dalam Meningkatkan Pengetahuan Jurnalistik Siswa

Puri Haraz Alifia (Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Garut)
Zikri Fachrul Nurhadi (Universitas Garut)



Article Info

Publish Date
24 May 2024

Abstract

Latar belakang pengabdian ini adalah hadirnya media online yang mulai menggeser keberadaan media cetak sebagai salah satu produk jurnalistik paling awal. Jurnalistik merupakan kegiatan dengan tingkat literasi yang cukup tinggi mulai dari mencari data atau informasi, kemudian mengumpulkan, menulis, dan mengolah sesuai kode etik jurnalistik, sehingga menjadi sebuah informasi yang utuh dan layak untuk dipublikasikan. SMA Negeri 19 Garut mejadi salah satu sekolah penggerak di Kabupaten Garut yang siswa-siswinya masih cenderung kurang dalam minat literasi. Tujuan dilaksanakannya pengabdian ini adalah untuk meningkatkan literasi siswa-siswi melalui wawasan tentang dunia jurnalistik, dan sebagai sarana menyalurkan bakat, keahlian, dan keterampilan peserta didik SMA Negeri 19 Garut. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan pengabdian masyarakat ini yakni pelatihan selama 5 hari dengan teknik ceramah, diskusi, dan praktik lapangan. Hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat adalah siswa-siswi mampu memahami dunia jurnalistik melalui pemanfaatan smartphone, mampu menghasilkan karya jurnalistik khususnya berupa tulisan-tulisan feature yang dimuat di internet yakni situs blog dan video liputan feature yang dimuat di platform youtube. Kegiatan pendampingan ini dapat dikatakan berhasil dengan meningkatnya sebanyak 96% siswa-siswi yang mengetahui dunia jurnalistik dan menjadikannya sebagai media untuk mereka mengembangkan kreatifitas. Melalui kegiatan pengabdian masyarakat ini menjadi bekal bagi siswa-siswi bilamana sekolah membentuk ekstrakulikuler baru yakni jurnalistik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

tomaega

Publisher

Subject

Other

Description

To Maega | Jurnal Pengabdian Masyarakat adalah jurnal ilmiah multidisiplin yang diterbitkan oleh LPPM Universitas Andi Djemma. Jurnal ini adalah jurnal nasional yang mencakup banyak masalah umum atau masalah yang terkait dengan pengabdian kepada masyarakat. Tujuan dari publikasi ini adalah untuk ...