KAFEBIS
Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal Kajian Fenomena Ekonomi & Bisnis

Analisis Pengaruh Infrastruktur Jalan dan Infrastruktur Listrik Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Kota Pematang Siantar

Damanik, Darwin (Unknown)
Damanik, Pandapotan (Unknown)
Nopeline, Nancy (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2024

Abstract

Pembangunan infrastruktur memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap pertumbuhan ekonomi suatu negara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh infrastruktur jalan dan listrik terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Pematang Siantar periode 2012-2022. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif. Data yang digunakan adalah data sekunder yang bersumber dari BPS Kota Pematang Siantar. Dan model penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu model regresi linear berganda (multiple regression) dengan teknik ordinary least square dengan menggunakan program Eviews 11. Hasil dari penelitian menyimpulkan bahwa: 1).Variabel infrastruktur jalan berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Pematang Siantar; 2). Variabel infrastruktur listrik berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Pematang Siantar; 3). Variable Infrastruktur Jalan dan Infrastruktur Listrik berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Pematang Siantar; 4). Adjusted R2 sebesar 0,5844 bahwa variable Infrastruktur Jalan dan Infrastruktur Listrik dapat dijelaskan bahwa variabel pertumbuhan ekonomi di Kota Pematang Siantar sebesar 58.44% sedangkan sisanya adalah sebesar 41.56 % dipengaruhi oleh variabel-variabel di luar penelitian ini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kafebis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Kajian Fenomena Ekonomi dan Bisnis (KAFEBIS) yang diterbitkan oleh Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas HKBP Nommmensen merupakan jurnal dengan akses terbuka yang tujuannya adalah untuk mempublikasikan makalah penelitian asli terkait dengan kajian masalah ...