Pharmacoscript
Vol. 6 No. 2 (2023): Pharmacoscript

DESAIN DAN STUDI INTERAKSI SENYAWA KOMPLEKS COBALT (II)-(1-BENZOYL-3-METHYL THIOUREAS) DENGAN DNA SEBAGAI KANDIDAT ANTIKANKER

Ruswanto Ruswanto (Universitas Bakti Tunas Husada Tasikmalaya (ID Scopus:57194336756))
Mardianingrum Richa (Universitas Perjuangan Tasikmalaya)
Naser Fahmi Muhamad (Universitas Bakti Tunas Husada)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2023

Abstract

Kompleks logam Cobalt (II) dengan ligan turunan tiourea telah banyak diteliti dan dipelajari dalam pengembangan obat anti kanker. Tujuan penelitian adalah untuk menemukan kandidat antikanker yang lebih poten dari senyawa Cobalt (II)-tiourea dengan cara mempelajari interaksi pada DNA Dodecamer. Metode yang digunakan adalah simulasi docking dan prediksi farmakokinetik dan toksisitas. Dua senyawa Cobalt (II)-tiourea yaitu senyawa Bis-[3-methyl-1-(naphthalene-2-carbonyl)thiourea] Cobalt (III) dan Bis-[1-(4-heptylbenzoyl)-3-methylthiourea] Cobalt (III) yang diprediksi sebagai kandidat antikanker melalui interaksi dengan DNA Dodecamer.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

PHARMACOSCRIPT

Publisher

Subject

Chemistry Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Pharmacoscript merupakan jurnal penelitian yang dikelola oleh Prodi Farmasi dibawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Perjuangan Tasikmalaya (P-ISSN: 2622-4941 E-ISSN: 2685-1121) Jurnal ini merupakan media publikasi penelitian dan review artikel pada semua aspek ilmu farmasi yang ...