Penelitian ini bertujuan untuk menelusuri peran serta kontribusi INA-LAC Business Forum dalam memfasilitasi diplomasi ekonomi Indonesia di pasar non-tradisional di Amerika Latin dan Karibia (Amlatkar). Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif, dengan menganalisis upaya Indonesia melalui INA-LAC Business Forum untuk melakukan penetrasi pasar di kawasan Amlatkar dari perspektif diplomasi komersial. Temuan dalam penelitian ini mengungkapkan bahwa INA-LAC Business Forum memainkan peran penting dalam memperluas akses pasar, membentuk jaringan bisnis, investasi, membangun citra Indonesia, serta meningkatkan daya saing produk Indonesia. Langkah-langkah strategis ini diharapkan akan membuka peluang baru bagi Indonesia serta memperkuat kerjasama ekonomi dengan negara-negara di kawasan Amlatkar, yang pada gilirannya dapat meningkatkan ketahanan ekonomi Indonesia.
Copyrights © 2024