Data akademik merupakan data yang penting bagi perguruan tinggi. Data ini menjadi rekam jejak aktifitas KBM di perguruan tinggi, yang menjelaskan kegiatan yang berawal dari penerimaan mahasiswa, proses pembelajaran, evaluasi, hingga kelulusan mahasiswa. Data ini pun terekam pada Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDIKTI) yang merupakan sistem online yang disediakan pemerintah yang dapat diakses oleh masyarakat. Selain itu data akademik sangat diperlukan pada Akreditasi baik itu institusi maupun program studi. Akreditasi merupakan sistem penjaminan mutu dari eksternal terhadap institusi maupun program studi melalui dokumen utama kualitatif dan evaluasi diri, yaitu Laporan Kinerja Program Studi (LKPS) untuk program studi dan Laporan Evaluasi Diri (LED). Data yang digunakan untuk ini haruslah konsisten dan akurat, oleh karena itu perlu adanya data warehouse sebagai repositori pusat. Data warehouse ini menggunakan Star Schema dan metodologi pendekatan lima langkah yang diusulkan untuk data warehouse pendidikan. Skema tersebut menghasilkan dua fact table, dan lima tabel dimensi. Data warehouse sukses memberikan data kualitatif yang dibutuhkan untuk LKPS.
Copyrights © 2021