Jurnal Standardisasi
Vol 12, No 2 (2010): Vol. 12(2) 2010

KAJIAN PENERAPAN SNI 7368:2007 SYARAT MUTU KOMPOR GAS LPG DAN SNI TERKAIT LAINNYA UNTUK BAHAN BAKAR DIMETHYL ETHER (DME)

Sri Kadarwati (Puslit Sistem Mutu dan Teknologi Pengujian - LIPI Komplek Puspiptek Gedung 413 Serpong Tangerang Selatan 15314)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2010

Abstract

Dalam rangka mengurangi biaya subsidi minyak tanah, pemerintah Indonesia meluncurkan program konversi minyak tanah ke LPG. Sebagai akibatnya, pemakaian LPG untuk keperluan rumahtangga meningkat drastis, sehingga terjadi kelangkaan LPG di pasaran. Berkaitan dengan hal tersebut, pemerintah bermaksud menggunakan DME sebagai alternatif pengganti LPG, mengingat DME mempunyai sifat yang hampir sama dengan LPG. Di samping itu DME adalah gas yang dapat terbarukan, tidak beracun, ramah lingkungan, dan harganya lebih murah daripada LPG. Permasalahannya adalah apakah kompor dan asesorisnya yang didesain untuk digunakan dengan LPG, juga dapat dan cukup aman digunakan dengan bahan bakar DME. Namun, sampai saat ini belum ada standar uji untuk kompor dan asesorisnya dengan bahan bakar DME. Makalah ini akan membahas hasil kajian penerapan SNI 7368:2007 dan SNI terkait yaitu SNI 7369:2009, SNI 06-7213-2006 dan amandemennya, serta SNI1591:2008 untuk kompor DME. Hasil kajian menunjukkan secara umum SNI 7368:2007 dapat digunakan sebagai standar uji kompor gas DME dengan sedikit revisi pada perhitungan asupan panas dan efisiensi. Sedangkan untuk SNI lainnya perlu studi lebih lanjut mengingat sifat DME yang resisten terhadap karet.

Copyrights © 2010






Journal Info

Abbrev

standardisasi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences Other

Description

Jurnal Standarisasi (hence JS) is a journal aims to be a leading peer-reviewed platform and an authoritative source of information. We publish original study or research papers focused on standardization policies, development of standards, harmonization of standards, implementation of standards ...