Planesa
Vol 5, No 02 (2014): Jurnal Planesa

EVALUASI KONDISI TRANSPORTASI SEBAGAI PENDUKUNG KEGIATAN EKONOMI DI KABUPATEN MANOKWARI




Article Info

Publish Date
04 Dec 2017

Abstract

AbstrakTransportasi merupakan sarana prasarana yang berfungsi untuk memindahkan barang atau orang dari suatu tempat ke tempat lain. Hal ini guna menunjang perekonomian di suatu wilayah yang memilki potensi sumber daya alam dan ekonomi. Suatu wilayah tentu membutuhkan transportasi yang memadai untuk menunjang pembangunan daerah. Transportasi ini terdiri dari transportasi darat, transportasi laut, dan transportasi udara. Seperti halnya di Kabupaten Manokwari yang memiliki potensi-potensi sumber daya alam dan ekonomi yang tersebar hampir diseluruh Distrik-distrik. Namun, kendalanya potensi ini belum didayagunakan untuk kesejahteraan masyrakat. Ini disebabkan belum adanya dukungan transportasi yang memadai. Studi ini bertujuan untuk mengetahui keterkaiatan antara kondisi ekonomi dengan kondisi transportasi guna meningkatkan kesejahteraan rakyat. Diharapkan setelah studi ini adanya peningkatan kualitas kinerja pada kondisi transportasi terhadap kegiatan ekonomi di Kabupaten Manokwari khususnya dan Provinsi Papua Barat paa umunya. Kata Kunci : Kondisi Ekonomi, Kondisi Transportasi, Kesejahteraan Rakyat

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

planesa

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Earth & Planetary Sciences Engineering Environmental Science

Description

Jurnal Planesa adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan tulisan dalam bidang ilmu planologi, yang mencakup penelitian dan non-penelitian. Jurnal ini dipublikasikan oleh Pusat Pengelola Universitas Esa Unggul dan berisi artikel-artikel hasil penelitian civitas akademika di bidang perencanaan. Jurnal ...