Penerapan model discovery learning dengan metode demonstrasi untuk meningkatkan hasil belajar fisika. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar fisika melalui model discovery learning dengan metode demonstrasi pada kelas X MIA 3 di UPT SMA Negeri 10 Bone. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan desain model Kurl Lewin. Penelitian dilakukan di UPT SMA Negeri 10 Bone pada bulan April sampai dengan Mei 2023. Subjek penelitian adalah kelas X MIA 3 dengan jumlah 34 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan tes tertulis. Teknik analisis menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan hasil belajar fisika peserta didik sebelum tindakan dengan nilai rata-rata 61 meningkat menjadi 74 pada siklus I dan pada siklus II meningkat menjadi 81. Ketuntasan belajar sebelum tindakan sebesar 21% (6 peserta didik) kemudian meningkat pada siklus I menjadi 54% (14 peserta didik) dan 75% (18 peserta didik) pada siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model discovery learning dengan metode demonstrasi dapat meningkatkan hasil belajar fisika kelas X MIA 3 UPT SMA Negeri 10 Bone.
Copyrights © 2023