Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Pembelajaran
Vol. 5 No. 2 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)

Efektivitas Penerapan Metode SAS melalui Penggunaan Mobil Sukat dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca Permulaan pada Murid Tunagrahita Kelas III SDLB

Yulia Qur'ani (Mahasiswa PPG Prajabatan, Program Studi Pendidikan Luar Biasa, Universitas Negeri Makassar)
Sumarni (Guru SLB Negeri 2 Makassar)
Nuralam (Guru SLB Negeri 1 Takalar)



Article Info

Publish Date
22 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur efektivitas penerapan metode SAS melalui alat peraga mobil sukat (suku kata) pada pembelajaran membaca permulaan murid tunagrahita ringan kelas III SD di UPT SLB Negeri 1 Takalar. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dalam dua siklus pelaksanaan. Penelitian ini terdiri atas empat rangkaian yang dilakukan dalam setiap siklus. Subjek dari penelitian ini adalah seluruh murid kelas III SDLB tahun ajaran 2022/2023. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) nilai rata-rata pembelajaran Bahasa Indonesia setelah diajar menggunakan metode SAS dengan memanfaatkan mobil sukat sebagai alat peraga dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan sebesar 66,66% dengan kategori sangat mampu dan 33,33% dengan kategori mampu; (2) rata-rata persentase kehadiran murid sebesar 61,11% berada pada kategori positif; (3) persentase murid yang kurang aktif dalam pelaksanaan pembelajaran mengalami penurunan; (4) rata-rata persentase murid yang memperhatikan materi pembelajaran sebesar 66,67% dengan kategori baik; (5) rata-rata persentase murid yang mengajukan pertanyaan mengalami peningkatan sebesar 66,67%; (6) rata-rata persentase murid yang mengajukan diri untuk mengerjakan soal di papan tulis dan murid yang menanggapi jawaban dari guru sebesar 50% dengan kategori positif. Dapat disimpulkan bahwa metode SAS efektif digunakan dengan bantuan alat peraga mobil sukat terhadap peningkatan kemampuan membaca permulaan pada murid tunagrahita.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Pendidikan

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Pembelajaran (JP-3) merupakan media publikasi karya ilmiah yang diterbitkan oleh Rayhan Intermedia. Jurnal ini diterbitkan dalam rangka untuk mempromosikan dan menyebarluaskan pengetahuan serta teknologi yang berhubungan dengan pembelajaran dan dunia pendidikan ...