Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik broken home menggunakan teknik reinforcement positive. .Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian PTK yang digunakan dalam penelitian ini adalah Tindakan kelas (Action Research Classroom). Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Kemmis_Mc Taggart (1988). Dalam penelitian ini dilakukan beberapa tahap-tahap proses konseling diantaranya identifikasi masalah, diagnosis, prognosis, treatment atau terapi, follow up atau evaluasi. Sedangkan untuk mengatasi masalah klien peneliti menggunakan teknik reinforcement positif yaitu: (1) assasment awal dengan analisis ABC (2) membuat kesepakatan, (3) melakukan kegiatan, (4) evaluasi, (5) pemberian reward (hadiah). Subjek penelitian ini peserta didik kelas IX SMP Bontang. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh meningkatnya motivasi belajar peserta didik broken home dengan menggunakan penguatan teknik reinforcement positif.
Copyrights © 2024