Penelitian ini adalah penelitian tindak kelas (classroom action research). Tujuan penelitian tindakan kelas adalah untuk memperbaiki proses pembelajaran. Dalam penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus dan melibatkan 4 tahap, teridir dari perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Siklus diberhentikan apabila kondisi kelas sudah stabil , dalam hal ini peserta didik sudah menunjukan peningkatan pemahaman konsep peserta didik pada mata pelajaran IPA materi listrik dinamis kelas IX di SMP Negeri 25 Makassar. Adapun inteumen yang digunakan berupa lembar observasi dan butir soal. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka diperoleh perbedaan penigkatan pemahaman konsep peserta didik pada mata pelajaran IPA materi Listrik Dinamis pada siklus I dan siklus II yang diajar menggunakan media pembelajaran interaktif berupa video pembelajaran dan phet simulation di SMP Negeri 25 Makassar. Perolehan nilai rata-rata peningkatan pemahaman konsep peserta didik pada siklus II yang diajar menggunakan media pembelajaran interaktif berbasisi phet simulation lebih tinggi yaitu 96,96 dibanding dengan nilai rata-rata peningkatan pemahaman konsep peserta didik pada siklus I yang diajar menggunakan media pembelajaran interaktif berbasisi video pembelajaran yaitu 87,30. Maksa dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan media pembelajaran interaktif berbasisi phet simulation dapat meningkatkan pemahaman konsep peserta didik pada mata pelajaran IPA materi Listrik Dinamis di kelas IX SMP Negeri 25 Makassar.
Copyrights © 2024