Pada penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh demokrasi bagi kehidupan sosial melalui pembelajaraan ppkn kelas XI IPA di SMA Negeri 6 palopo. Metode yang di gunakan pada penelitian ini yaitu kuantitatif dengan responden 55 peserta didik. Penelitian dilakukan dalam beberapa proses yakni mengumpulkan, menyusun, mengolah serta menganalisis data dalam bentuk angka yang dalam praktiknya diberikan perlakuan tertentu yang di teliti didalamnya, teknik pengambilan sampel pada umumnya dilakukan secara random, pengumpulan data menggunakan intsrumen penelitian, analisis data bersifat kuantitatif/statistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang ditetapkan. Teknik pengumpulan data yang dilakukan pada penelitian ini yaitu dalam bentuk observasi, angket, dan analisis dan Pengambilan sampel sampling purposive. Data di analisi menggunakan analisis statistik dengan menggunakan chi square(chi kuadrat).berdasarlkan hasil penelitian yang di laksanakan dapat di simpulkan bahwa pengaruh demokrasi bagi kehidupan sosial melalui pembelajaran PPKn di SMA Negeri 6 palopo terdapat pengaruh dapat di buktikan dengan hasil dari xhitung sebesar 87,701 yang kemudian di konsultasikan dengan xtabel dengan db= 16 baik pada taraf signifikan 5% 26,296 maupun pada taraf signifikan 1% 32,000 ternyata nilai hitung xhtung lebih besar dari xtabel sehingga pada penelitian ini hipotesis alternatif (Ha) di terima. Sehingga dari hasil tersebut dapat di artikan bahwa terdapat pengaruh antara demokrasi dengan kehidupan sosial dari penelitian melalui perhitungan yang di lakukan, sehingga demokrasi sangat bermanfaat bagi kehidupan masyrakat Indonesia yang majemuk dan multikultural.
Copyrights © 2024