Pemasaran merupakan komponen penting dalam bisnis untuk mencapai tujuan perusahaan. Dengan melakukan kegiatan pemasaran yang optimal akan menimbulkan keputusan pembelian konsumen. Tujuan akan dilakukannya penelitian ini yakni guna mengetahui pengaruh atas Electronic Word of Mouth (E-WOM),E-Service Quality, serta Promosi Penjualan dimana memberikan pengaruh keputusan pembelian produk dalam aplikasi SOCO by Sociolla di Surabaya. Penelitian ini bersifat kuantitatif dimana untuk mengukur sampel menggunakan skala likert dan total 100 sampel penelitian yang didapatkan dengan menyebarkan kuesioner melalui google form. Metode Partial Least Square SEM digunakan pada penelitian ini sebagai alat analisis data. Dari penelitian ini, diperoleh hasil bahwasanya Electronic Word of Mouth (E-WOM) (X1), E-Service Quality (X2), dan Promosi Penjualan (X3) dinyatakan mempengruhi positif serta signifikan pada keputusan pembelian pada Aplikasi SOCO by Sociolla di Surabaya.
Copyrights © 2024