ALLIRI: Journal of Anthropology
Vol 5, No 2 (2023): Volume 5 No.2 Desember 2023

KEBIASAAN KONSUMSI MINUMAN KERAS PADA KALANGAN REMAJA DI DESA MARIO KECAMATAN LIBURENG KABUPATEN BONE

Satriani . (Unknown)
Nurlela . (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2023

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Pergaulan remaja di Desa Mario Kecamatan Libureng Kabupaten Bone. 2) Faktor yang mempengaruhi kalangan remaja di desa Mario mengonsumsi minuman keras. 3) Peran orang tua dalam mengedukasi anak remajanya di desa Mario Kecamatan Libureng Kabupaten Bone. Penelitian menggunakan jenis penelitian kualitatif. Informan dalam penelitian adalah yang bisa menjawab persoalan penelitian. Penelitian ini mengunakan teknik pengumpulan data dengan melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi yang kemudian di analisis melalui tiga tahap yaitu, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan adanya: (1) Pergaulan remaja di Desa Mario Kecamatan Libureng Kabupaten Bone yaitu pergaulan teman sebaya, pergaulan di luar rumah atau sekolah dan per gaulan akibat kelalaian orang tua (2) Faktor yang mempengaruhi kalangan remaja di desa Mario mengonsumsi minuman keras yaitu faktor individu, faktor lingkungan, faktor keluarga, dan faktor kultural budaya. (3) Peran orang tua dalam mengedukasi anak remajanya di desa Mario Kecamatan Libureng Kabupaten Bone yaitu menggunakan pola asuh autoritatif, autoritarian dan permisif. Pada pola asuh autoritatif orang tua mau mendengarkan pendapat anak dan menerangkan peraturan dalam keluarga. Autoritarian, dalam pengasuhan ini orang tua berlaku sangat ketat dalam mengontrol anak tapi kurang memiliki kedekatan dan komunikasi berpusat pada orang tua, dan permisif, pada pola pengasuhan permisif orang tua hanya membuat sedikit perintah dan jarang menggunakan kekerasan.  

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JSB

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

ALLIRI: Journal of Anthropology providing a platform that welcomes and acknowledges high quality empirical original research papers about the results of ethnographic/qualitative research on certain topics and is related to ethnic/social groups in Southeast Asia, particularly in Indonesia; This ...