Akuntansi merupakan sistem informasi yang menghasilkan laporan kepada pihak-pihak yang berkepentingan mengenai aktivitas ekonomi dan kondisi perusahaan. UMKM sebagai penopang perekonomian bangsa sampai saat ini masih banyak yang belum menerapkan akuntansi dalam menjalankan usahanya. di daerah pandeglang rumah kemasan pada usaha home industri sepatu dealova shoes merupakan salah satu UMKM dengan kualitas bagus dan beragam hal ini dapat membantu perekonomian masyarakat sekitar. Adapaun permasalahannya yaitu masih terbatas pengelolaan keuangan karena kuranngnya sumber daya dan informasi. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman akan masalah yang dihadapi para pelaku UMKM khususnya dibidang pengelolaan keuangan pada usaha home industri sepatu dealova shoes dengan metode sharing and presentation. Hasil kegiatan pengabdian ini dapat memberikan pemahaman dan solusi dari masalah-masalah pada UMKM rumah kemasan sepatu deallova. Kata Kunci: penerapan akuntansi, laporan keuangan, UMKM
Copyrights © 2023