Abstrak Tidak hanya orang tua yang mengkonsumsi kopi, kini remaja dewasa banyak yang mengkonsumsi kopi baik untuk kebutuhan ataupun karena suka cita rasa yang dihasilkan dari seduhan kopi. Mengetahui selera kopi pengguna untuk upaya meningkatkan penjualan biji kopi merupakan permasalah umum dalam pemesanan biji kopi. Maka, penelitian ini memiliki tujuan untuk merancang aplikasi pemesanan biji kopi berbasis preferensi pengguna, yang diharapkan dapat mempermudah konsumen atau pembeli untuk membeli biji kopi berdasarkan survei yang telah di isi oleh pengguna. Menggunakan website draw io dalam mempermudah pembuatan berbagai diagram dan wireframe UI, figma untuk pembuatan User Interface aplikasi dan website, serta beberapa tools yang lain. Hasil dari penelitian ini mampu membantu para pengguna aplikasi dalam melakukan pemilihan produk sesuai preferensi masing – masing pengguna
Copyrights © 2024