Emasains : Jurnal Edukasi Matematika dan Sains
Vol. 13 No. 2 (2024): September 2024

Analisis Penerapan Tri Hita Karana Di SD Negeri 5 Pejarakan

Ni Made Putri Dwi Apriliani (Universitas Pendidikan Ganesha)
I Wayan Suja (Universitas Pendidikan Ganesha)
Ida Bagus Putu Arnyana (Universitas Pendidikan Ganesha)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2024

Abstract

Penelitian yang dilakukan peneliti ini berlatar belakang dari sikap keseharian siswa di SD Negeri 5 Pejarakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan sikap siswa sehari-hari di sekolah terkait dengan ajaran Tri Hita Karana. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang bersumber dari hasil observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka yang dilaksanakan peneliti di SD Negeri 5 Pejarakan. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan melakukan pemaparan data dari hasil penelitian yang telah dilaksanakan. Hasil analisis yang dilakukan oleh peneliti di SD Negeri 5 Pejarakan adalah masih kurangnya penerapan ajaran Tri Hita Karana dalam sikap sehari-hari siswa baik itu dalam ajaran parahyangan, pawongan, dan palemahan, hal ini dibuktikan dari pengamatan dan wawancara yang dilakukan. Berdasarkan hasil dan pembahasan yang ditemukan, diharapkan penelitian ini bisa dijadikan referensi untuk meningkatkan penerapan ajaran Tri Hita Karana di SD Negeri 5 Pejarakan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

emasains

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Education Environmental Science Mathematics

Description

Emasains : Jurnal Edukasi Matematika dan Sains is a mathematics and science education journal which published and managed by the FKIP Education University PGRI Mahadewa Indonesia. This journal is published twice a year, namely March and September. Contains Indonesian-language writings derived from ...