Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Pelatihan Kerja terhadap Kinerja Pegawai pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Selatan, baik secara parsial maupun simultan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan teknik sampling jenuh, yang melibatkan total populasi 50 pegawai dan sampel sebanyak 50 responden. Data dikumpulkan menggunakan teknik observasi dan kuesioner. Analisis data dilakukan dengan pengujian instrumen, uji validitas, uji reliabilitas, dan uji asumsi klasik menggunakan perangkat SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Gaya Kepemimpinan berpengaruh positif terhadap Kinerja Pegawai dengan nilai t-hitung sebesar 12,725, lebih besar dari t-tabel 2,013 dan tingkat signifikansi 0,000 (< 0,05). Dengan demikian, H0 ditolak dan H1 diterima, yang menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Pelatihan Kerja juga terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, dengan nilai t-hitung 11,844, lebih besar dari t-tabel 2,013 dan tingkat signifikansi 0,000 (< 0,05). Oleh karena itu, H0 ditolak dan H2 diterima, yang menandakan bahwa pelatihan kerja mempengaruhi kinerja pegawai secara signifikan. Secara simultan, kedua variabel tersebut berpengaruh sangat kuat terhadap kinerja pegawai, terbukti dengan nilai F-hitung 90,145 yang lebih besar dari F-tabel 3,20 dan tingkat signifikansi 0,000 (< 0,05). Berdasarkan hasil ini, disimpulkan bahwa gaya kepemimpinan dan pelatihan kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tangerang Selatan.
Copyrights © 2024