Masyarakat: Jurnal Pengabdian
Vol. 1 No. 1 (2024)

SOSIALISASI DAN PELATIHAN PELAPORAN SURAT PEMBERITAHUAN TAHUNAN (SPT) PAJAK PENGHASILAN PASAL 21 UNTUK APARATUR DESA

Mustomi, Dede (Unknown)
Suhendra, Asep Dony (Unknown)
Ulum, Khoirul (Unknown)
Revita, Maria Lapriska Dian Ela (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Jul 2024

Abstract

Pajak merupakan salah satu pundamental dalam ekonomi suatu negara. Pajak digunakan untuk membiayai berbagai kegiatan yang menyangkut penyelengranaan negara, mulai dari pembangunan dan biaya biaya untuk keperluan aparatur negaranya. Kami dari Prodi Administrasi Bisnis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Bina Sarana Informatika mengadakan pengabadian masyarakat dengan tema utamanya adalah Sosialisasi Pelaporan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) Pajak Penghasilan Pasal 21 Untuk Aparatur Desa Cikampek Selatan. Permasalahan utama kenapa kami mengangkat tema ini karena boleh jadi para aparatur desa yang secara usia tidak lagi muda ditambah pemahaman mereka tentang pajak penghasilan masing kurang memadai, oleh karenanya kami terdorong untuk memberikan sosialisasi berupa berbagi informasi mengenai cara pelaporan SPT pajak penghasilan. Pelaksaan pengabdian masyarakat kali ini adalah tatap muka langsung yang bertempat dilokasi Kantor Desa Cikampek Selatan berupa sosialisasi dan pelatihan mengenai apa saja yang perlu dipersiapkan dan di isi dalam laporan pajak ppenghasilan melalui sistem elektronik DJP pajak. Metode pengabdian masyarakat kali dengan cara memberikan simulasi bagaimana melaporkan SPT pajak melalui E-Filling DJP Online. Luaran yang dicapai pada pengabdian masyarakat kali ini berupa Press Release yang akan diterbitkan di media online. Semoga kegiatan ini memberikan dampak positif bagi masyarakat khususnya para aparatur desa yang mungkin jauh dari kota dimana mereka bisa memiliki pemahaman untuk melaporkan dan membayar pajak.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

m-jp

Publisher

Subject

Other

Description

Masyarakat: Jurnal Pengabdian adalah jurnal profesional terakreditasi yang memiliki E-ISSN 3048-0760 dan P-ISSN 3048-0531 yang menyajikan informasi dan opini terkini mengenai isu-isu penelitian, pengabdian kepada masyarakat yang berkaitan dengan bidang Ilmu Pendidikan, Ilmu Sosial dan Ilmu ...