ILKOMEDIA: Jurnal Ilmu Komputer dan Multimedia
Vol. 1 No. 2 (2024): ILKOMEDIA Edisi Desember 2024

Implementasi Live Recording Motion Tracking pada Pergerakan Karakter Animasi 2D

Dhimas Satria (Universitas Amikom Yogyakarta)
Rifai Ahmad Musthofa (Universitas Amikom Yogyakarta)
Muhammad Haitami Anwari (Universitas Amikom Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Animasi 2D saat ini masih diminati dan diproduksi oleh berbagai negara. Banyak teknik - teknik yang dikembangkan pada animasi 2D seperti teknik yang umum yaitu  frame by frame dan cut out yang memiliki keunggulan dan kekurangan masing masing. Seiring berkembangnya teknologi beberapa teknik baru mulai dikembangkan, salah satunya adalah teknik motion tracking. Motion tracking adalah sebuah cara untuk merekam pergerakan suatu objek tertentu dalam scene dengan menggunakan kamera. Proses perekaman gerakan tersebut meliputi sumbu X dan Y pada objek 2 Dimensi, serta sumbu X, Y, dan Z pada objek 3 Dimensi. Dalam penelitian ini akan dilakukan pemodelan karakter animasi 2D yang akan digerakan menggunakan perekaman kamera dan nantinya akan direkam menggunakan aplikasi Live2D dengan menerapkan teknik motion tracking sehingga akan didapatkan kemudahan dan keunggulan dalam penggunaan teknik tersebut khususnya pada gerakan-gerakan yang dapat dijangkau pada animasi 2D.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ilkomedia

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science

Description

Fokus dan ruang lingkup pada jurnal ini meliputi: Artificial Intelligence, Image Processing and Pattern Recognition, Computer Vision, Machine Learning, Data Mining, Data Warehouse, Big Data, Data Analytics, Data Science, Natural Language Processing, Software Engineering, Information System, ...