Jurnal Kesehatan Saintika Meditory
Vol 7, No 2 (2024): November 2024

PERBANDINGAN TERAPI RANGE OF MOTION (ROM) TERHADAP RESIKO JATUH DAN KEMANDIRIAN ACTIVITY DAILY LIVING (ADL) PADA LANSIA DI LEMBAGA KESEJAHTERAAN SOSIAL ACEH

Fadhilah, Rahmatul (Unknown)
Iskandar, Iskandar (Unknown)
Iqbal S, muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Nov 2024

Abstract

Resiko jatuh pada lansia dapat menjadi masalah serius yang menganggu kesehatan. Hal ini akan menyebabkan berbagai masalah pada lansia seperti cedera, kecacatan, gangguan dalam berjalan, penurunan kemampuan beraktifitas sehingga lansia kehilangan kemandirian (ADL). Upaya pencegahan yang dapat dilakukan dengan penerapan terapi latihan keseimbangan yaitu terapi range of motion (ROM). Desain penelitian ini komparatif dengan rancangan penelitian ini adalah two group pretest-posttest with control group design. Populasi penelitian yaitu sebanyak 30 lansia dengan teknik purposive sampling diperoleh sampel sebanyak 15 lansia untuk kelompok resiko jatuh dan 15 lansia untuk kemandirian. Metode pengumpulan data menggunakan skala jatuh morse  dan activity daily living (ADL). Penelitian dilakukan pada tanggal 17 sampai dengan 23 di Lembaga Kesejahteraan Sosial Aceh  Tahun 2024. Analisis data menggunakan uji mann-whitney.   Hasil uji mann-whitney diketahui bahwa mean rank atau rata-rata kelompok kemandirian activity daily living pada lansia rerata peringkatnya 22,60 lebih tinggi dari pada rerata kelompok resiko jatuh pada lansia  yaitu 8,40, diperoleh nilai P value = 0,001 yang artinya ada pengaruh terapi ROM setelah diberikan terhadap resiko jatuh dan kemandirian ADL pada lansia di Lembaga Kesejahteraan Sosial Aceh Tahun 2024. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah ada pengaruh terapi ROM setelah diberikan terhadap resiko jatuh dan kemandirian ADL pada lansia. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

meditory

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Saintika Meditory adalah Jurnal Kesehatan berbahasa Indonesia yang diterbitkan oleh Stikes Syedza Saintika dua kali setahun pada setiap bulan Mei dan November. Proses penyerahan naskah terbuka sepanjang tahun. Semua naskah yang dikirim akan melalui peer review ganda dan ulasan ...