Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS)
Vol. 5 No. 6 (2024): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Oktober - November 2024)

Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak dalam Kitab Izatu An-Nasyi'in Karya Syaikh Mustafa Al-Ghayalaini

Aznil Fahwan Lase (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, Medan, Indonesia)
Azizah Hanum (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, Medan, Indonesia)
Junaidi Arsyad (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, Medan, Indonesia)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis nilai-nilai pendidikan akhlak yang terkandung dalam kitab Izatu An-Nasyi'in Karya Syaikh Mustafa Al-Ghayalaini. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mendeskripsikan biografi Syaikh Mustafa Al-Ghayalaini, (2) Menganalisis nilai-nilai pendidikan akhlak terpuji dan tercela dalam kitab Izatu An-Nasyi'in, dan (3) Menganalisis relevansi nilai-nilai pendidikan akhlak tersebut terhadap pendidikan akhlak saat ini. Penelitian ini mengkaji nilai-nilai pendidikan akhlak dalam kitab klasik untuk diterapkan pada konteks pendidikan Islam kontemporer. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi pustaka (library research). Sumber data primer dalam penelitian ini adalah kitab ‘Izatu An-Nasyi'in Karya Syaikh Mustafa Al-Ghayalaini didukung dengan buku-buku karya ilmiah dan jurnal yang berkaitan dengan pembahasan dalam penelitian sebagai sumber sekunder. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis isi (content analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kitab Izatu An-Nasyi'in Karya Syaikh Mustafa Al-Ghayalaini i ini memuat berbagai nilai pendidikan akhlak yang relevan bagi pembentukan akhlak generasi muda. Nilai-nilai tersebut mencakup akhlak terpuji seperti keberanian, kesabaran, keikhlasan, kedermawanan, tolong-menolong, dan percaya diri, serta peringatan terhadap bahaya akhlak tercela seperti kemunafikan, putus asa, pengecut, bertindak tanpa perhitungan dan hasud. Nilai-nilai ini memiliki relevansi yang kuat dengan upaya pendidikan akhlak di era modern untuk membentuk generasi muda yang berakhlak mulia dan mampu menghadapi tantangan zaman. Adapun Relevansi pendidikan akhlak dalam kitab tersebut dibagi menjadi 3 bagian: Relevan terhadap materi pendidikan akhlak, Relevan terhadap metode pendidikan akhlak  dan Relevan terhadap tujuan pendidikan akhlak.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JMPIS

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Social Sciences

Description

Focus and Scope FOCUS Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) memfokuskan diri pada riset tentang Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial. Pendekatan metode penelitian meliputi: Kuantitatif, Kualitatif, dan Mix Method. Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) memiliki tujuan ...