Komitmen Masyarakat terhadap etika bermasyarakat, berbangsa dan bernegara mengalami penurunan. Lunturnya karakter nilai Pancasila dapat kita lihat berdasarkan perkembangan dunia teknologi. Adanya tantangan tersebut, diperlukan Pendidikan pancasila dalam segala aspek kehidupan, terutama dalam ranah Pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bagaimana pengamalan nilai-nilai Pancasila yang diterapkan di MI NU Banat Kudus, menurut Analisa filsafat moral oleh Franz Magnis Suseno. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peserta didik MI NU Banat Kudus mayoritas memiliki etika dan sikap sesuai pengamalan dari nilai-nilai Pancasila. Pancasila sebagai etika bangsa menjadi pedoman perilaku Masyarakat Indonesia. Magnis Suseno menyandingkan keempat prinsip etika pasca tradisional tersebut dengan lima nilai-nilai Pancasila, untuk dibandingkan dengan Kesimpulan penekanan keanekaragaman, penataan inklusif, dan menjauhi diskriminasi. Penelitian ini bermanfaat dalam memberikan kontribusi kepada para pembaca, terkait pengamalan nilai-nilai Pancasila di MI NU Banat Kudus berdasarkan Analisa filsafat moral oleh Franz Magnis Suseno.
Copyrights © 2024