Penelitian ini bertujuan untuk untuk mendeskripsikan perencanaan proses pembelajaran menulis teks eksplanasi, pelaksanaan proses pembelajaran menulis teks eksplanasi dan peningkatan hasil pembelajaran menulis teks eksplanasi dengan menggunakan model Somatic Audiotory Visual Intelectual (SAVI) pada siswa Kelas V SDN Inpres 228 Borong Untia.Data penelitian ini adalah penilaian guru dan penilaian siswa dalam menilai keterampilan menulis teks eksplanasi pada proses pembelajaran dan hasil pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran keterampilan menulis teks eksplanasi mengalami peningkatan, baik dalam proses pembelajaran maupun hasil pembelajaran. Proses pembelajaran menulis siklus I kurang memuaskan dan suasana kelas kurang kondusif. Peningkatan itu terlihat dari nilai rata-rata siswa secara keseluruhan pada siklus I sebesar 48,2 sedangkan nilai pada siklus II sebesar 96,1 dengan persentase peningkatan 49%. Semua aspek penilaian tergolong sangat kurang pada siklus I dan meningkat ke kategori baik siklus II.
Copyrights © 2024