Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis butir soal pilihan ganda berorientasi Higher Order Thinking Skill (HOTS) pada tema 6 cita-citaku subtema 1 aku dan cita-citaku pembelajaran ke 1 pada kelas IV SDN Bhayangkari serta mengetahui validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran dan daya pembeda soal. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian ini diawali dengan analisis kebutuhan, membuat instrumen tes pilihan ganda, validitas para ahli, merevisi instrumen tes pilihan ganda, setelah itu diuji cobakan secara terbatas dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa memenuhi kriteria sangat layak dengan persentase dari beberapa ahli yaitu materi 100% bahasa 100% dan evaluasi 96% sedangkan hasil yang telah diuji cobakan kepada 32 siswa kelas IV memperoleh hasil butir soal valid dengan menggunakan perhitungan secara kuantitatif. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa analisis butir soal sangat valid.
Copyrights © 2023