Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model project based learning dalam pembelajaran menulis teks eksplanasi pada peserta didik kelas VIII SMP N 37 Semarang. Berdasarkan hasil observasi terdapat masalah pada peserta didik kelas VIII SMP 37 Semarang yaitu peserta didik masih kesulitan untuk memahami materi, karena penggunaan model pembelajaran yang digunakan guru kurang tepat. Penelitian ini memakai metode campuran atau mixed methods. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes dan non tes. Teknik tes berupa pengerjaan soal tes menganalisis teks eksplanasi, dan teknik non tes berupa observasi, angket. Berdasarkan hasil penelitian, sebelum diterapkan model Project Based Learning (PJBL) dalam pembelajaran menganalisis teks eksplanasi, guru masih menggunakan buku paket Bahasa Indonesia sebagai bahan pendukung pembelajarannya. Penerapan model Project Based Learning terbukti peserta didik lebih aktif saat pembelajaran. Model PJBL juga membuat peserta didik menjadi lebih semangat dan antusias dalam mengikuti pembelajaran.
Copyrights © 2024