Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang
Vol. 10 No. 3 (2024): Volume 10 No. 3 September 2024

PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA MELALUI MEDIA PERMAINAN KARTU BERGAMBAR SISWA KELAS I UPT SPF SDN MELAYU MUHAMMADIYAH

Titin Titin (Universitas Muhammadiyah Makassar)



Article Info

Publish Date
05 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh kondisi yang terjadi di UPT SPF SDN Melayu Muhammadiyah yang menunjukkan murid kelas Dasar I memiliki kemampuan membaca permulaan yang rendah oleh karena itu masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimanakah Peningkatan Kemampuan Membaca Permulaan dengan Menggunakan Media Permainan Kartu Bergambar Siswa Kelas 1 UPT SPF SDN Melayu Muhammadiyah. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini yaitu: untuk mendeskripsikan kemampuan membaca melalui media permainan kartu bergambar siswa kelas I UPT SPF SDN Melayu Muhammadiyah. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (Class Action Research) yang terdiri atas dua siklus dimana setiap siklus dilaksanakan sebanyak tiga kali pertemuan. Prosedur penelitian meliputi perencanaan, pelaksanaan/tindakan, observasi/evaluasi, dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas I UPT SPF SDN Melayu Muhammadiyah sebanyak 11 orang siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada siklus pertama setelah diberikan tindakan dipertemuan pertama dan kedua yaitu nilai rata-rata diperoleh sebesar 69,2. Sedangkan pada siklus kedua setelah diberikan tindakan dipertemuan pertama dan kedua yaitu nilai rata-rata yang diperoleh sebesar 81,3. Ketuntasan belajar siswa dari siklus I sebesar 54,5% dan pada siklus II menjadi sebesar 91,9%, sehingga menyebabkan terjadinya peningkatan kemampuan membaca permulaan. Berdasarkan hasil penelitian di atas dapat disimpulkan kemampuan membaca permulaan menggunakan kartu bergambar siswa kelas I UPT SPF SDN Melayu Muhammadiyah mengalami peningkatan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

didaktik

Publisher

Subject

Education

Description

Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang adalah salah satu jurnal yang dterbitkan oleh STKIP Subang, jurnal ini mempunyai bidang cakupan yaitu Penelitian Pendidikan. Terbit pada bulan Juni dan Desember setiap tahunnya. Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang melalui proses review oleh dua ...