Pada pengembangan sebuah sistem informasi jarang dilakukan pengujian terhadap sistem usability. Hal ini dikarenakan banyak yang menganggap bahwa faktor usability bukan masalah utama dalam manajemen pengembangan sistem informasi Penelitian ini untuk mengetahui Usabilitas Sistem Informasi Akademik Universitas Negeri Makassar ditinjau dari aspek Usefulnes, Easy of use, Ease of learning dan Satisfaction. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, observasi penerapan Studi Usabilitas Sistem Informasi Akademik ini dilakukan di Universitas Negeri Makassar dan dilaksanakan pada bulan Desember-Januari2019. Sampel berjumlah 97 responden yang merupakan mahasiswa UNM yang masih bersatatus aktif. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Teknik pengambilan data menggunakan observasi, wawancara dan koesioner. Data dianalisis secara deskriktif. Hasil penelitian disimpulkan sistem informasi Uiversitas Negeri Makassar dapat dikatakan berguna bagi mahasiswa UNM. Hal ini mengacu dari pengukuran usabilty yang terdiri dari 4 aspek, (1) variabel usefulness dengan persentase 63%, variabel ease of use dengan persentase sebesar 61,4%, variabel ease of learning dengan persentase 65,2%, variabel satisfaction dengan persentase 62,0%. Pengukuran aspek usability secara keseluruhan menghasilkan nilai persentase kelayakan sebesar 62,8% yang menunjukkan bahwa hasil pengukuran usability sistem informasi UNM memiliki nilai yang “layak”.
Copyrights © 2024