Jurnal Bakti Untuk Negeri
Vol 4 No 2 (2024): JBN

SINERGITAS PEMBERIAN OBAT PENCEGAHAN MASSAL CACINGAN DENGAN PREVALANSI STUNTING DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS SIMPANG EMPAT 1

Faisal, Herman (Unknown)
Endah Purwiyanti, Anes (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2024

Abstract

Latar Belakang: Sektor kesehatan mempunyai peranan yang penting dalam tercapainya visi Indonesia Emas di tahun 2045. Berbagai cara dilakukan oleh Kementerian kesehatan untuk membuat Indonesia bertransformasi menuju Indonesia Sehat. Salah satunya pelaksanaan program Pemberian Obat Pencegahan Massal (POPM) untuk menurunkan angka stunting di tiap kabupaten/kota di Indonesia. Metode: Penelitian menggunakan pendekatan cross-sectional untuk observasi dan pengumpulan data sampel. Jumlah sampel sebanyak 2511 yang terdiri dari anak usia 12 bulan hingga 12 tahun yang terdaftar di program POPM Kecacingan di Februari 2024. Pengambilan sampel dilaksanakan di tiga unit berbeda yaitu Posyandu, TK/PAUD, dan SD/MI yang ada di wilayah kerja UPTD Puskesmas Simpang Empat 1.  Hasil: Diketahui total sampel yang masuk ke dalam sasaran program Kecacingan mendapatkan obat cacing sesuai dosisnya serta penjelasan terkait efektivitas dan penggunaannya. Kesimpulan: Kegiatan pemberian obat cacing secara massal diharapkan dapat menurunkan angka kejadian penyakit cacingan pada anak sehingga menurunkan resiko stunting. Kata Kunci: POPM Kecacingan, Stunting, Anak

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JBN

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Bakti untuk Negeri (JBN): Jurnal Pengabdian Indonesia adalah jurnal primer berbasis luas yang mencakup semua layanan masyarakat yang berisi artikel layanan lengkap dan artikel review. JBN adalah wadah publikasi karya-karya berkualitas dan original yang terbuka di segala bidang ...