Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Komunikasi dan lingkungan kerja terhadap Kepuasan Karyawan di PT.Madusari Nusaperdana Penelitian ini menggunakan metode desktiptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan sampel jenuh yang berjumlah 40 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, sedangkan analisis datamenggunakan analisis Regresi Linier Sederhana dan Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara SOP (X1) dan Penghargaan (X2) terhadap Kepuasan Karyawan (Y). Hasil perhitungan: 1) Didapat Pvalue (sign) < 0,05 artinya H0 ditolak dan H1 diterima artinya ada pengaruh antara SOP (X1) terhadap Kepuasan Karyawan (Y) sebesar 0,383 atau 38,3%. 2) Didapat Pvalue (sign) < 0,05 artinya H0 ditolak dan H1 diterima artinya ada pengaruh antara Penghargaan (X2) terhadap Kepuasan Karyawan (Y) sebesar 0,641 atau 64,1%. 3) Didapat Pvalue (sign) < 0,05 artinya H0 ditolak dan H1 diterima artinya ada pengaruh antara SOP (X1) dan Penghargaan (X2) terhadap Kepuasan Karyawan (Y) sebesar 0,693 atau 69,3%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa: secara bersamaan Komunikasi mempunyai pengaruh dan Lingkungan mempunyai pengaruh terhadap Kepuasan Kerja Karyawan.
Copyrights © 2022