Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Vol. 3 No. 2 (2024): Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi

PENGARUH INTENSITAS MODAL, KOMISARIS INDEPENDEN, MANAJEMEN LABA DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP AGRESIVITAS PAJAK

Ikbal, Muhammad (Unknown)
Raphael, Alexander (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh intensitas modal, komisaris independen, manajemen laba dan ukuran perusahaan terhadap agresivitas pajak. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dan data yang digunakan adalah data sekunder. Penelitian ini menganalisis laporan keuangan Perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2019 - 2023 pada sektor energi. Sampel yang digunakan sebanyak 14 perusahaan dan didapatkan 70 observasi. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis regresi data panel dengan dibantu perangkat lunak EViews 12 Student Version Lite. Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan intensitas modal, komisaris independen, manajemen laba dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh secara simultan. Intensitas modal, komisaris independen dan manajemen laba berpengaruh terhadap agresivitas pajak. Ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

neraca

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi, adalah jurnal nasional peer-review yang diterbitkan oleh Komunitas Menulis dan Meneliti (Kolibi). Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi membahas ekonomi dan bisnis dalam ruang lingkup yang luas. Tim redaksi menyambut baik seluruh masyarakat, ...