Penelitian ini terdapat tujuan untuk menginvestigasi faktor penentu loyalitas nasabah Bank Syariah Indonesia. Penelitian ini menggunakann metode kuantitatif dengan data primer yang didapatkan dari penyebaran kuesioner. Teknik sampling dalam penelitian ini yaitu accident random sampling dimana jumlah responden dihitung menggunakan rumus slovin dan terkumpul sebanyak 100 responden. Data diolah menggunakan alat bantu SmartPLS versi 4.0. Hasil penelitian ini menunjukkan hanya variabel promosi yang mempengaruhi kepuasan nasabah dan berhasil memediasi pengaruhnya terhadap loyalitas. Penelitian ini memberikan implikasi bagi bank syariah untuk dijadikan bahan evaluasi untuk membuat kebijakan ataupun strategi dalam mempertahankan loyalitas nasabah terutama lebih menekankan branding islam yang tepat untuk membuat nasabah nyaman bertransaksi, sehingga menjadi puas dan loyal. Bank Syariah Indonesia perlu menyusun strategi yang inovatif untuk berinteraksi dengan nasabah melalui kampanye promosi yang lebih personal dan sesuai dengan nilai-nilai syariah. Bank syariah juga perlu merumuskan kebijakan yang meningkatkan kepercayaan nasabah melalui transparansi, keamanan transaksi, serta penyediaan produk dan layanan perbankan yang handal.
Copyrights © 2024